latar belakang

 "walaupun hidup ideal hanya ada dalam dongeng nenek yang sudah meninggal, saya akan berusaha mendongeng agar kehidupan mendekati ideal"

blog ini dibuat atas dasar keinginan untuk membagikan pengetahuan ke sebanyak mungkin manusia Indonesia. 
Pengalaman berobat ke Dokter yang tidak mendapat penjelasan yang jelas dari para Dokter di Indonesia membuat saya jengah, dan berusaha mencari sumber-sumber tulisan kemudian membagikannya di blog ini.

Tulisan di blog ini, hampir semuanya berdasarkan referensi dari bahan bacaan, hanya sebagian kecil berdasarkan pengalaman. Saya tidak perduli bila dikatakan menjiplak atau apapun, karena yang saya harapkan adalah agar informasi ini bisa sampai ke seluruh masyarakat Indonesia, terutama kepada yang tidak punya akses dan uang untuk berobat dokter maupun rumah sakit.
Melihat fenomena dunia kedokteran saat blog ini di luncurkan, membuat saya ingin berbuat sesuatu untuk negeri ini, nusantara tercinta. 
Mahalnya biaya kuliah kedokteran belum lagi ditambah sumbangan dan uang ini itu, membuat hanya orang-orang kaya saja yang bisa menikmati kuliah di kedokteran. ya, kebanyakan hanya orang-orang kaya, BUKAN orang-orang pintar. Hal ini bisa terjadi karena sistem pendidikan di Nusantara ini (saat blog ini mulai dibuat) sudah seperti ini, asal rajin kuliah pasti lulus. Maka bisa kita lihat seperti sekarang bagaimana kualitas dunia kedokteran di Nusantara ini. Sebenernya bukan hanya di dunia kedokteran saja, di pemerintahan Nusantara ini pun kualitas SDM nya masih perlu diperbaiki.

Andai saja semua orang pintar dan cerdas walaupun miskin bisa menikmati pendidikan di kedokteran dengan biaya murah (kalau tidak bisa gratis), atau mengisi posisi penting di Jajaran Pemerintahan, TNI dan kepolisian. Pasti para dokter bisa membagikan penjelasan yang bagus kepada pasien, tanpa harus memikirkan akan "balik Modal" dan TNI serta kepolisian akan menjadi lebih bersih dari sekarang. 

Jika hal itu sudah terjadi, banyak manusia Nusantara akan tahu bagaimana kesehatan, bagaimana cara hidup ideal, dan menikmati keadilan dari pemerintah, keamanan dan rasa percaya dari TNI dan Kepolisian

Dan selama hal itu belum terjadi, blog ini akan terus membagikan kepada manusia Nusantara ini cara-cara hidup ideal.

Bukan untuk gagah-gagahan, mengkritik pemerintah, TNI dan Kepolisian, atau mencari uang semata (semoga dijauhkan dari kehendak itu). blog ini dibangun dengan hosting gratis dari blogspot, sehingga Saya tidak perlu memikirkan bagaimana cara "balik Modal". Yang paling penting adalah informasi ini bisa sampai kepada manusia Nusantara di pelosok-pelosok dan yang masih buta aksara, yang memerlukan, dan salah satu solusi untuk perbaikan Nusantara tercinta ini....

Tentunya itu semua hanya bisa dilakukan dengan bantuan Anda, dan hanya Anda lah yang bisa menyebarluaskannya, sebagai perpanjangan tangan Sang Pemilik Pengetahuan.  Sekali lagi, bagikanlah, sebarkanlah informasi ini ke sebanyak mungkin orang, bila dia tidak bisa membaca, luangkanlah waktu 15 menit untuk membacakan.

Dengan segala kekurangan, Saya meminta maaf atas ketidaksempurnaan blog ini, dan Meminta maaf pula kepada semua pihak yang mengejar keuntungan semata yang merasa dirugikan karena hadirnya blog ini. Semoga Nusantara kembali sejahtera, damai dan seimbang. dan cerita-cerita tentang kemakmuran dan kejayaan Nusantara kembali terwujud.     

penulis,